Penyebab Kejang Demam Anak dan cara Mengatasinya

Kejang demam ialah kejang yang disebabkan oleh melonjaknya suhu tubuh secara drastis (diatas 38 derajat) sehingga yang umumnya dikarenakan oleh infeksi dan respons otak terhadap demam. Kondisi ini lazim terjadi pada anak usia 6 bulan hingga 5 tahun. Masyarakat dulu menamai kejang demam ini dengan sebutan step. Kejang bisa melibatkan sebagian anggota tubuh bahkan bisa juga seluruh anggota tubuh. Kejang biasanya terjadi hanya dalam beberapa menit saja setelah itu bayi terlihat lemas. Melihat buah hati yang mengalami demam tentu kita sebagai orang tua merasa khawatir, terlebih jika kejang baru pertama kali terjadi. Kejang biasanya terjadi para hari pertama sebagai respons otak terhadap demam tersebut. Pada umumnya gejala yang ditunjukkan saat anak kejang demam ialah suhu tubuh meningkat. keringat dingin, hilang kesadaran, tangan kaki bergetar, kadang kadang mulut sampai berbusa, Mata terbalik. usai kejang biasanya anak terlihat lemas dan mengantuk. tiap anak mungkin menunjukkan gejala yang tidak sama saat kejang akan tetapi itulah yang umum terjadi. 

kejang demam  pada anak
ilustrasi img : http://www.motherandbaby.co.id/

Berdasarkan lamanya kejang bisa dikategorikan menjadi kejang sederhana dan kejang kompleks. kejang sederhana ialah kejang yang terjadi pada seluruh bagian tubuh dan tidak lebih dari 15 menit. Kejang ini umum terjadi dan tidak terulang dalam waktu 1 x 24 jam. Sedangkan kejang kompleks ialah kejang pada satu bagian tubuh yang terjadi lebih dari 15 menit dan terulang sebelum 1 x 24 jam.
penyebab pasti kejang demam memang belum diketahui secara pasti namun disinyalir ada hal hal yang bisa membuat anak anak mengalami kejang. Contohnya paska imunisasi, radang amandel, infeksi telinga,dan cacar air. Kondisi seperti ini biasanya membuat suhu tubuh anak menjadi meningkat dan sebagai akibatnya adalah kejang itu tadi. Kejang juga erat kaitanya dengan faktor genetik artinya ada kemungkinan buah hati mengalami kejang demam jika si orang tua memiliki riwayat kejang demam.

Apakah kejang demam berbahaya 
   Pertanyaan ini mungkin sering mengiang ngiang di benak anda khususnya yang memiliki anak dengan kondisi pernah mengalami kejang demam. Umumnya kejang yang disertai demam tidak berbahaya selama kejang yang tidak berlangsung lama hanya beberapa detik atau menit saja. Kejang demam dengan durasi yang tidak lama ( hanya beberapa menit atau detik saja )tidak menyebabkan kerusakan otak maupun gangguan mental. Anak yang memiliki riwayat kejang demam bisa tetap tumbuh dengan normal seperti anak anak lain yang tidak memiliki riwayat demam. perlu diketahui kejang demam bukanlah indikasi penyakit epilepsi atau ayan.
Menangani anak yang sedang mengalami kejang demam
   Orang orang dahulu menganggap jika meminumkan kopi pada anak bisa menghindarkan anaka dari kejang demam. Nyatanya pendapat tersebut tidaklah benar. Kopi mengandung kafein yang tidak cocok diberikan pada bayi yang masih berusia 3 tahun karena kopi memang bukan minuman yang dianjurkan untuk bayi. Apalagi jika demam sedang berlangsung jangan sekali kali memasukkan sesuatu kemulut buah hati karena dikhawatirkan menyumbat pernafasan si bayi. Langkah tepat untuk menangani bayi yang sedang kejang ialah sebagai berikut :

1. Tetap tenang 
Khawatir saat anak sedang kejang adalah suatu hal yang wajar namun anda usahakan untuk tetap tenang agar pertolongan yang anda berikan tidak salah. Karena tindakan yang salah justru bisa         membahayakan anak anda.

2. Baringkan anak anda ditempat yang nyaman dan jangan halangi geraknya.

3. Bila ketika kejang dalam mulut anda masih ada sesuatu misalnya makanan segera keluarkan untuk     menghindari tersendak.

4. Jangan sekali kali memberi makan ataupun minuman ketikas bayi sedang kejang karena akan             berakibat fatal jika sampai tersendak.

5. Longgarkan pakaiannya

6. Miringkan badannya jika terlihat tanda tanda muntah atau mengeluarkan busa agar muntahan tidak     tertelan kembali.

7. Bila durasi kejang lebih dari 10 menit segera bawa anak anda ke rumahsakit atau klinik terdekat         untuk mendapatkan pertolongan.

8. Jangan tinggalkan anak anda saat kejang masih berlangsung

Jika kejang yang dialami anak termasuk kejang dalam kategori kompleks pihak medis akan melakukan pemeriksaan lebih mendalam meliputi tes urin, tes darah, dan pemeriksaan tulang belakang untuk mengetahui apakah terjadi infeksi sistem saraf pusat atau tidak. Sedangkan untuk mengukur aktifitas otak dokter bisanya akan menyarankan pasien untuk melakukan pemeriksaan EEG ( eletroencephalogram ).

Pemberian parasetamol dan ibuprofen hanyalah obat demam anak saja yaitu untuk mengurangi suhu tubuh yang naik agar kembali stabil.  Parasetamol dan ibuprofen bukanlah obat untuk mengatasi kejang. Jenis obat yang mengandung aspirin sangat tidak disarankan diberika pada anak karena bisa menyebabkan reye syndrom. Reye syndrom yaitu penyakit serius yang seringterjadi pada anak usia 6 hingga 10 tahun yang bisa menyababkan pembengkakan otak, kerusakan hati bahkan hingga kematian. Segera periksakan anaka anda kedokter untuk mengetahui secara pasti apakah kejang yang dialami si anak hanyalah kejang demam biasa atau kejang yang menjadi indikasi penyakit serius seperti miningitis.

Cara Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami

Cara Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami | Sebagai manusia normal tentulah kita menginginkan penampilan cantik dan menarik dengan memiliki tubuh langsing, kulit putih , rambut lurus,  tinggi semampai. gigi putih dan semua yang indah-indah. Keinginan tersebut wajar saja namun tak semua orang bisa memiliki penampilan yang demikian. Kadang butuh pengorbanan yang ekstra keras untuk kita dapat meraihnya. Sebuah keberhasilan adalah bonus setelah kita mengerjakan sesuatu yang penting kita berusaha dulu. Begitu juga dengan memutihkan gigi pilihlah cara cara alami karena biasanya sesuatu yang alami tidak memiliki efek samping yang yang berbahaya buat kesehatan kita.

Gigi memang hanya sebagian kecil dari anggota tubuh kita namun sangat berpengaruh pada penampilan anda. Gigi yang tampak kuning akan memberikan kesan  kalau pemiliknya kurang menjaga kebersihan gigi serta tidak memperhatikan penampilan.

Cara memutihkan gigi kuning
ilustrasi Img : http://www.doktergigimedan.com/

Pada kesempatan kali ini saya akan sedikit berbagi tips mengenai cara alami memutihkan gigi kuning namun sebelum itu kita terlebih dahulu perlu tahu penyebab gigi kuning apa saja dan berikut adalah beberapa penyebab gigi kita menjadi kuning.

1. Faktor bawaan.
Artinya memang diciptakan dengan gigi yang kuning. Lapisan luar gigi kita atau disebut email gigi pada dasarnya berwarna putih dan lapisan dalam gigi atau detin gigi berwarna kuning. Namun dikarenakan kurang mineral bisa saja warna dentin gigi tampak lebih jelas dari pada warna lapisan email gigi.

2. Sering minum minuman berenergi.
Seperti namanya minauman ini dibuat untuk mengantikan energi kita yang terkuras karena aktifitas tertentu. Didalam minuman berenergi terkandung gula dan asam yan tidak alami dan sifatnya bisa merusak gigi. Jika anda terbiasa dengan minuman ini maka lama kelamaan gigi anda akan berubah menjadi kuning meskipun anda rajin menggosok gigi setiap hari.

3. Kebiasaan Merokok.
Merokok sudah menjadi rutinitas wajib untuk sebagian kaum adam disegala penjuru dunia. Namun tanpa disadari kebiasaan merokok dapat membuat gigi anda menjadi menguning karena kandungan nikotin yang terdapat pada rokok memberikan efek yang negatif untuk kesehatan kita.

4.  Hobi berenang.
Hobi berenang ternyata juga bisa membuat gigi anda menjadi kuning. Ini dikarenakan klorin yang digunakan untuk memutihkan air dalam kolam memiliki kandungan asam yang cukup tinggi  yang bisa merusak gigi. Untuk itu disarankan untuk menyikat gigi setelah kita selesai berenang agar asam dari klorin yang menempel pada gigi bisa terbuang dengan bersih.

5. Efek dari pengunaan obat mata.
Didalam obat mata yang sering kita gunakan ternyata mengandung bahan kimia yang berfungsi menekan produksi saliva. Saliva ialah cairan kental yang diproduksi oleh kelenjar ludah. Saliva berfungsi menetralisir asam yang ada dimulut sehingga produksi asam menurun dan menjadikan bakteri meningkat. Peningkatan bakteri dapat merusak gigi anda.

6. Malas mengosok gigi.
Malas mengosok gigi adalah penyebab paling umum gigi anda menguning. Apabila kebiasaan malas mengosok gigi dilakukan dalam waktu yang lama memberi dampak yang negatif pada kesehatan gigi anda, tak hanya gigi menguning masalah gigi yang lain bisa menyerang seperti gigi berlubang dan menimbulkan bau mulut yang tidak sedap. Cara instan yang banyak dipilih memang adalah bleaching namun cara ini bisa saja mendatangkan masalah lain pada gigi apabila tidak dilakukan oleh profesional. Bleching oleh seseorang yang telah profesional atau dokter tentulah membutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk itu cara alami memutihkan gigi dibawah ini patut jadi pertimbangan anda.


Cara memutihkan gigi kuning secara alami

1. Mengkonsumsi buah buahan.

Buah strawberry dan buah apel tak hanya nikmat dilidah jika disantap namun juga bisa memberikan keuntungan yang lain yakni menyehatkan gigi. Dengan mengkonsumsi buah buahan tersebut plak dan juga noda yang menempel pada gigi anda perlahan lahan akan terkikis. Anda tak perlu mengolahnya menjadi suatu olahan masakan, hanya dengan langsung dimakan maka gigi kuning anda perlahan-lahan akan segera sirna.


2. Mengkonsumsi makanan yang berkalsium tinggi.
Cara memutihkan gigi yang kedua adalah dengan mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung kalsium. Karena pada dasarnya gigi kita membutuhkan kalsium yag cukup untuk menjaga mempertahankan kekuatannya. Dan supaya gigi anda tidak kuning disarankan untuk mengkonsumsi keju, yougurt dan juga susu karena makan-makanan tersebut memang mengandung kalsium yang cukup tinggi yang bagus untuk kesehatan gigi.
    

3. Mengkonsumsi  sayur sayuran segar.
Mengkonsumsi sayuran sangat baik untuk kesehatan kita terlebih sayuran segar organik.
Sayuran segar organik kaya akan vitamin dan kalsium yang dibutuhkan oleh gigi kita.


4. Jeruk nipis.
Selain bisa kita gunakan untuk menghilangkan sisa makanan dan kotoran yang menempel dipiring buah jeruk nipis juga dapat anda manfaatkan untuk memutihkan gigi. Caranya peras jeruk nipis lalu campur air perasan tadi dengan sedikit garam. Buatlah untuk berkumur lakukan hal ini sehabis makan dan sebelum tidur.


5. Pasta lemon dan garam.
Seperti halnya jeruk nipis lemon juga memiliki khasiat yang sama untuk gigi. Caranya buatlah pasta dari lemon kemudian tambahkan garam dan gunakan untuk pasta gigi. Dengan begitu gigi yang kuning akan menjadi putih jika hal ini dilakukan secara rutin.


6. Biji pinang.
Buah pinang oleh sebagian orang pada zaman dahulu dimanfaatkan untuk menginang. Hal ini biasa dilakukan oleh para orang tua zaman dahulu untuk menjaga kekuatan gigi mereka. Meski membuat gigi anda kuat namun bisa membuat gigi anda memerah. Cara yang benar untuk manfaatkan tanaman pinang untuk menjaga kesehatan gigi adalah dengan mengolah bijii pinang menjadi arang. Tumbuklah biji pinang yang telah menjadi arang tadi hingga halus kemudian gunakan untuk mengosok gigi anda.


7. Kulit jeruk.
Kulit jeruk nipis yang kita anggap sampah nyatanya bisa ita gunakan untuk memutihkan gigi. Begini caranya gosokkan pada gigi anda dengan kulit jeruk yang berwarna putih. Bila dilakukan secara teratur memiliki gigi putih bukanlah yang mustahil.


8. Arang kayu
Arang kayu memiliki khasiat yang sama dengan biji pinang. Caranya buatlah arang kayu untuk mengosok gigi anda. Bilas dengan air bersih jika selesai mengosok gigi dengan arang kayu. Orang-orang terdahulu banyak menggunakan cara ini untuk menjaga kesehatan gigi mereka dan menurut saya hasilnya juga sangat baik.


9. Menjaga kesehatan gigi
Menjaga kesehatan gigi bisa kita lakukan dengan rajin mengosok gigi, memeriksakan gigi kedokter 6 bulan sekali, tinggalkan kebiasaan merokok, Kurangi minum minuman berenergi, Jangan makan makanan yang terlalu panas dll. Memutihkan gigi menggunakan bahan-bahan alami seperti postingan diatas memang sedikit ribet dan merepotkan namun percayalah bahwa menggunakan bahan alami jauh lebih baik dibanding menggunakan bahan kimia.
Artikel Terkait : Obat Sakit Gigi Berlubang Tradisional Paling Ampuh
Menjaga kesehatan gigi anda dari sedini mungkin memang lebih baik dibandingkan setelah gigi anda sudah terlanjur menguning. Dari pada anda mengeluarkan banyak uang untuk melakukan bleaching lebih baik mengunakan cara memutihkan gigi kuning secara alami diatas. Selain hemat pengeluaran juga aman tanpa efek samping.

9 Manfaat dan Khasiat Jahe Merah Yang Tidak Semua Orang Tau

Mungkin dari anda sudah sangat sering mengkonsumsi jahe merah, namun saya rasa banyak yang belum tau manfaat dan khasiat jahe merah itu apa saja. Mengingat jahe merah adalah salah satu tumbuhan yang sangat baik untuk memelihara kesehatan kita, disini saya akan sedikit berbagi apa saja manfaat yang terkandung dalam tanaman ini.
  Kecil kecil cabe rawit mungkin istilah tersebut cocok untuk sijahe merah. Bentuknya memang lebih kecil namun khasiatnya jauh lebih ampuh dari pada jahe gajah ataupun tanaman jahe emprit. Mungkin saja banyak dari kita yang masih awam dengan tanaman jenis ini, karena  yang sering kita lihat dilingkungan sekitar kita kebanyakan adalah jahe gajah dan jahe emprit. Beberapa manfaat jahe yang kita ketahui pada umumnya digunakan sebagai obat pereda batuk dan juga sebagai pelengkap bumbu masak namun tahukah anda manfaat jahe merah yang lainnya??


Manfaat mengkonsumsi jahe merah




Beberapa Manfaat Dan Khasiat Jahe merah,

1. Mengobati batuk.
   Tidak hanya daun binahong saja yang bisa dibuat untuk di jadikan sebagai obat batuk tradisional, karena khasiat jahe merah juga telah dipercaya orang-orang sejak dulu sebagai salah satu obat batuk tradisional paling ampuh, Jika selama ini batuk melanda keluarga kita, jahe biasanya yang kita gunakan untuk mengobatinya namun kini anda bisa beralihlah dan mencoba jahe merah. caranya cukup mudah, tinggal keprek 2 ruas jahe merah kemudian seduh dengan air panas minum selagi masih hangat campurkan sedikit gula pasir untuk menambah nikmat rasanya.

2. Manfaat jahe merah untuk Meregenerasi sel.
   Jahe merah memiliki kandungan Zat farnesol yang berfungsi membantu meregenerasi sel sehingga tubuh selalu dalam keadaan prima. Jadi buat anda yang setiap hari disibukan oleh rutinitas kerja akan sangat baik jika anda rajin meminum wedang jahe merah ini.

3. Khasiat jahe merah untuk membantu mencegah penuaan dini.
   Selain untuk meregenarasi sel tanaman jahe merah juga mempunyai manfaat untuk kesehatan kulit, sehingga dengan rajin mengkonsumsi tanaman ini dipercaya banyak orang sebagai obat untuk memperlambat proses penuaan dini. Tentunya hal tersebut sangat bagus dikonsumsi oleh para wanita yang ingin tampil selalu cantik dan juga awet muda.

4. Manfaat jahe merah untuk mengatasi ejkulas1 dini.
   Tahuakah anda ternyata khasiat dari jahe merah sangat bermanfaat untuk pria yang mempunyai masalah dengan kemampuan diranjang. karena dengan mengkonsumsi tumbuhan ini anda dapat mengurangi resiko ejakulas1 dini atau bahkan dapat menyembuhkannya serta membantu ereks1 serta meningkatkan produksi keringat pada tubuh anda

5. Antioksidan.
   Jahe merah memiliki kandungan Zat clorogenic acid yang merupakan salah satu antioksidan yang sangat baik untuk tubuh kita yang mampu menangkal serangan radikal bebas. sehingga dengan rajin mengkonsumsi jahe merah kita dapat terhindar dari berbagai serangan virus penyakit yang berbahaya.

6. Khasiat jahe merah untuk mengobati rematik.
   Selain buah sirsak, ternyata jahe merah juga dipercaya banyak orang untuk mengobati sakit rematik. Penyakit remati dipucu oleh beberapa hal diataranya adalah perubahan hormon, faktor genetik atau bisa juga disebabkan oleh infeksi virus. secara ilmiah rematik sendiri disebut juga sebagai peradangan sendi kronis.
Cara mengobati rematik menggunakan jahe merah adalah dengan cara merebus jahe merah bersama dengan daun kumis kucing, temu lawak dan juga komfrey, kemudian minum air rebusan pagi hari dan sore hari.

7. Manfaat jahe merah sebagai obat stroke.
   Kolestrol jahat didalam tubuh kita yang tertimbun jika dibiarkan begitu saja maka lama kelamaan dapat menyumbat pembuluh darah yang akhirnya menganggu peredaran darah hal inilah yang memicu serangan stuke. Cara mengobati struke menggunakan jahe merah caranya cukup mudah, siapkan saja daun cermai, jahe merah, pule pandak dan daun mengkudu. masing- masing 30 gr lalu cuci bersih kemudian rebus dengan air sebanyak 5 gelas sisakan 2 gelas lalu saring dan dapat anda minum setiap pagi dan sore hari.

8. Khasiat jahe merah sebagai obat alami untuk mencegah Osteoporosis.
   Agar terhindar dari osteoporosis, silakan rebus daun kumis kucing 30gr, kapulaga 10gr, merica 15gr, kacang hijau 30gr kemudian rebus menggunakan 4 gelas air dan sisakan 2 gelas saja. Minum setiap pagi tambahkan madu jika akan diminum.

9. Manfaat jahe merah untuk mengatasi k3mandulan.
   Zat arginine yang terdapat dalam jahe merah dipercaya dapat dapat mencegah k3mandulan, buat ibu- ibu yang susah mendapatkan keturunan bisa mulai mencoba mengkonsumsi tanaman ini.
meski sijahe merah kaya akan manfaatnya namun sebaiknya buat anda yang memiliki masalah dengan kesehatan lambung sebaiknya (maag) jangan mencoba mengkonsumsi tanaman ini. Karena rasa pedas hangat pada jahe merah bisa mengakibatkan lambung kita menjadi perih dan juga wanita hamil sebaiknya menghindari mengkonsumsi tumbuhan ini karena dapat merusak janin dan beresiko menimbulkan cacat pada janin anda. Sebelum anda mengkonsumsi sesuatu sebaiknya cari tahu dulu kekurangan dan apa kelebihannya agar anda terhindar dari berbagai resiko yang mungkin saja terjadi.

9 Manfaat Penting kulit manggis Untuk Kesehatan

Selain buahnya yang sangat manis ternyata kulit dari buah manggis memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kita. Buah manggis termasuk buah yang menjadi primadona saat ini. Bagaimana tidak selain daging buahnya yang terasa manis dan segar nikmat dilidah ternyata juga banyak manfaatnya. Siapa yang tak suka menikmatinya sudah enak besar pula manfaatnya untuk kesehatan kita. Buah manggis termasuk buah musiman artinya hanya berbuah pada waktu tertentu.Walaupun begitu harga manggis dipasaran termasuk masih terjangkau dikantong kita di bandingkan dengan manfaat yang kita dapatkan jika mengkonsumsinya. Sama seperti buah musiman lainnya bila tidak sedang musim panen buah ini termasuk sangat sulit dicari namun apabila telah tiba masa panen dimana mana banyak orang jualan buah manggis.

9 Manfaat Penting kulit manggis Untuk Kesehatan

Dewasa ini bermacam macam penyakit yang berbahaya seakan akan menghantui kehidupan kita. Faktor alam dan gaya hidup sangat berpengaruh besar pada kesehatan kita. Ulah manusialah yang menjadikan alam tidak lagi bersahabat dengan kita. Polusi dimana mana baik polusi udara maupun air yang menyebabkan bermacam macam penyakit. Maka dari itu kita harus pandai pandai menjaga kesehatan kita dan keluarga agar terhindar dari penyakit. Untuk mengurangi resiko terkena penyakit berbahaya seperti kanker, strok, diabetes dan lainnya anda dapat mengkonsums buah manggis sebagai penangkalnya. Selain buahnya ternyata kulit manggis juga begitu besar manfaatnya untuk mengatasi beberapa penyakit berbahaya. Baik buah maupun kulitnya memang tak bisa diragukan lagi. kini kulit manggis banyak diolah menjadi ekstrak dengan tujuan untuk mempermudah dalam mengkonsumsinya. Untuk menghemat kantong  kalian dapat membuat ramuan dari kulit manggis sendiri dirumah, dengan begit anda tak perlu megeluarkan uang untuk membeli ekstrak kulit manggis. Tak usah kawatir untuk kualitas dijamin tidak kalah dari ekstrak kulit manggis yang beredar dipasaran. Berikut manfaat kulit manggis untuk kesehatan :

1. Sebagai obat herbal untuk mencegah maupun mengobati penyakit kanker 

Kanker termasuk dalam penyakit yang berbahaya karena beresiko mematikan pada penderitanya. Bahkan banyak yang merasa berkecil hati, dan merasa harapan untuk sembuh sangat kecil jika sudah terkena penyakit kanker. Beberapa penelitian oleh para ahli membuktikan dalam kulit manggis terdapat senyawa xanthone yang dapat menangkal radikal bebas penyebab kanker. Senyawa xanthone biasa terdapat pada beberapa tumbuhan buah namun yang ada pada kulit manggis lah yang paling tinggi konsentrasinya. 

2. Meremajakan kulit

Kita semua pasti lah ingin tetap terlihat awet muda meskipun usia sudah semakin menua. Di dalam kulit manggis terkandung antioksidan alami yang dapat membantu meremajakan kulit.  Antioksidan pada kulit manggis berfungsi meregenerasi sel kulit sehingga kulit tetap terlihat kencang. Nah buat kalian para wanita yang ingin terlihat selalu cantik bisa mencoba cara alami mengencangkan kulit wajah menggunakan kulit manggis ini.

3. Mengatasi diare

Manfaat kulit mangis untuk mengatasi diare memang belum populer dikalangan masyarakat meskipun sebenarnya khasiat kulit manggis dalam mengatasi diare sangat manjur. Sebagian besar masyarakat hanya tahu manfaat kulit manggis sebagai herbal anti kanker karena memang yang gencang di infokan pada masyarakat luas hanya manfaat kulit manggis untuk kanker. Kini setelah anda tahu khasiat lain dari kulit manggis anda dapat mencobanya ketika diare menyerang.

4. Obat Sariawan Alami

Saat sariawan menyerang sudah pasti membuat anda sangat tidak nyaman. Apalagi pada saat makan seberapa lezatnya makanan yang kita makan apabila sedang sariawan tidak akan terasa lezat. Untuk mengatasinya anda bisa memanfaatkan kulit manggis sebagai obat herbal pengusir sariawan.

5. Memelihara kesehatan jantung

Dalam kulit manggis terkandung mineral seperti tembaga, mangan, magnesiun dan kalium yang berguna untuk memelihara kesehatan jantung.

6. Memperbaiki sekaigus meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

7. Mempercepat proses penyembuhan luka.

8. Membentu menurunkan kadargula dalam darah, jadi kulit manggis ini sangat baik dikonsumsi para penderita yang memiliki masalah kadar gula yang tinggi.

9. Kulit manggis sangat bagus dikonsumsi para wanita yang sedang menjalankan diet.


Cara mengkonsumsi kulit manggis

Bagi anda yang menyukai segala sesuatu yang simple pasti anda akan memilih mengkonsumsi kulit manggis yang sudah diolah menjadi ekstrak karena mudah tinggal minum saja. Namun jika ingin mencoba mengolahnya sendiri ada 2 cara yang bisa anda lakukan yakni dengan mengolahnya menjadi teh dan jus. Untuk membuat teh mudah saja caranya keringkan 5 kulit manggis dibawah terik matahari. Setelah kering rebus kulit manggis dengan 3 gelas air tunggu hingga airnya agak berkurang. Angkat dari perapian lalu diamkan hingga dingin setelah dingin kemudian saring. Minumlah pada pagi dan sore hari. Sedangkan untuk dibuat jus bersihkan kulit manggis dari kulit luarnya. Lalu blender hingga halus bersama dengan air secukupnya.  Setetah itu rebus dengan 4 gelas air tunggu hingga mendidih. Angkat diamkan agar dingin lalu saring tambahkan madu atau susu agar tidak terasa hambar.
Artikel terkait :
5 Manfaat Makan Buah Manggis Untuk Tubuh

Efek samping mengkonsumsi kulit manggis

Meskipun kulit mnaggis merupakan obat herbal namun apabila dikonsumsi secara berlebih juga tidak baik untuk kesehatan. Niat mengobati justru malah menimbulkan masalah baru jika herbal kulit manggis dikonsumsi diatas dosis yang dianjurkan. Para pakar batas aman mengkonsumsi kulit manggis tidak boleh lebih dari 750 gram. Pada anda yang memiliki riwayat penyakit maag mengkonsumsi kulit manggis biasanya menimbulkan efek kembung hingga mual ingin muntah. Efek samping yang lainnya kulit gatal gatal, kulit memerah, kulit bersisik, nyeri otot, nyeri sendi, susah tidur. Setelah anda mengkonsumsi kulit manggis sebaiknya juga dibarengi minum air putih yang banyak agar endapan kulit manggis tidak bersarang di ginjal anda. Karena apabila endapannya bersarang diginjal anda dapat menganggu kinerja ginjal.

Nah sekarang anda sudah tahu kan kalau manfaat kulit manggis untuk kesehatan sangat besar. Makanya sekarang kalau makan buah manggis selesai makan kulitnya jangan langsung dibuang anda dapat memanfaatkannya menjadi obat herbal yang berkhasiat mengatasi berbagi penyakit.