Cara Tepat Mengatasi Sakit Pinggang

Cara Tepat atasi Sakit Pinggang | Sakit pinggang termasuk salah satu sakit yang banyak di keluhkan oleh banyak orang apalagi bagi mereka yang sering beraktifitas berat dan mereka yang sudah memasuki usia senja. Susunan tulang belakang berfungsi untuk mengerakkan tubuh kita supaya bisa berdiri, duduk , jongkok dll. Bagi anda yang dituntut untuk kerja profesional sakit pinggang sudah pasti akan sangat menganggu aktifitas kita. Sakit pinggang bisa disebabkan oleh berbagai faktor antara lain:

1. Usia.
Faktor usia sangat berpengaruh besar pada kekuatan tulang seseorang. Diusia diatas 40 kekuatan tulang akan menunjukkan penurunan yang membuat kita mudah merasakan sakit pinggang.

2. Sering mengunakan high hills atau sepatu hak tinggi.
Memakai sepatu hak tinggi bagi sebagian besar orang mungkin adalah sebuah keharusan entah itu karena tuntutan pekerjaan atau bahkan memang lebih percaya diri jika memakai sepatu hak tinggi.
Keseringan bersepatu hak tinggi akan membuat kita mudah terkena resiko sakit pinggang.
Kenapa kok bisa demikian karena mengunakan hak tinggi secara terus menerus otomatis beban tubuh kiat dititik beratkan pada kaki sehingga untuk menjaga keseimbangan tubuh kita lebih condong kedepan. Yang seperti inilah dalam jangka panjang akan membuat bentuk tulang menjadi tidak normal akibatnya resiko mengalami sakit pinggang dan punggung jauh lebih besar.

3. Kebanyakan menganggkat beban berat.
Pekerjaan terkadang menuntut kita untuk mengangkat beban yang berat dan hal inilah yang sering kali
 menjadi penyebab sakit pinggang. JIka anda merasa tidak mampu untuk mengangkat beban berat sebaiknya jangan diangkat sendirian. Ajaklah teman untuk membantu anda agar beban yang harus anda angkat tidak anda pikul sendiri.

4. Alas tidur yang kita gunakan.
Tidur menjadi cara yang paling tepat untuk sejenak menghilangkan lelah setelah seharian beraktifitas seharian. Namun pengunaan alas tidur yang terlalu lentur justru akan membuat tubuh kita sakit pinggang. Alas tidur yang terlalu lentur akan membuat kita tidur dalam posisi membenkok yang akan menyebabkan sakit pinggang.

5. Gangguan pada ginjal.
Apabila anda merasakan sakit pinggang yang disertai dengan mual, muntah, dehidrasi, gangguan pernafasan, kaki bagian tungkai membengkak segeralah periksakan kedokter mungkin saja anda mengalami gagguan pada fungsi ginjal.


Obat Sakit Pinggang Tradisional

Cara tepat mengatasi sakit pinggang.

1. Terapkan gaya hidup sehat.
Gaya hidup yang tidak sehat bisa menimbulkan macam macam penyakit tak terkecuali sakit pinggang.
Lakukan olah raga teratur, makan makanan bergizi dan minum air putih sesuai anjuran dokter yaitu 8 gelas perhari.

2. Kurangi angkat beban berat.
 Untuk mencegah sakit pinggang sebaiknya hindari mengangkat beban yang terlalu berat. Jangan mengangkat beban berat sendirian jika dirasa tidak kuat carilah teman untuk membantu anda.

3. Gunakanlah alas tidur yang tidak terlalu lentur.
Pengunaan alas tidur yang tidak terlalu lentur bertujuan agar saat tidur tulang tidak melengkung. Posisi tidur yang disarankan ialah lurus terlentang namun jika anda lebih memilih posisi tidur miring sebaiknya kaki sedikit kedepan sejajar dengan dada.

4. Akupuntur.
Akupuntur merupakan pengobatan yang berasal dari negara tirai bambu dengan media jarum yang ditusuk tusukkan pada bagian titik saraf.

5. Pemijatan.
Sakit pinggang yang dikarenakan oleh kecapekan setelah angkat beban berat bisa diatasi dengan melakukan pemijatan. Pijat menjadi alternatif mengatasi sakit pinggang yang banyak diminati banyak orang.

6. Kurangi memakai sepatu hak tinggi.
Agar otot tidak selalu dalam keadaan tegang kurangi mengunakan sepatu hak tinggi. Anda bisa melepas sepatu hak tinggi anda disela sela istirahat.

7. Pergilah kedokter.
Jika sakit pingang anda disertai dengan mual muntah, gangguan pernafasan, dehidrasi, kaki bengkak segeralah kunjungi ahli medis untuk mendapatkan penanganan ;lebih lanjut.

Artikel terkait : Obat Herbal Asam Urat Yang Manjur

Diatas merupakan cara tepat untuk mengatasi sakit pinggang yang aman untuk anda coba. Jagalah selalu kesehatan agar anda bisa menikmati hidup dengan indah.

Share this :

Previous
Next Post »